DENGAN WEB SERVICE SOAP
Oleh : Wahyu Sulistiyo dan Muhammad Anif
Staf Pengajar Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Semarang
Jl Prof.H. Sudarto, SH Tembalang Semarang 50275
Abstrak
Sebuah sistem terdistribusi yang bisa beroperasi di komputer yang berbeda dalam sebuah jaringan merupakan suatu hal yang rumit. Platform yang berbeda pada jaringan komputer dapat menyulitkan pemrograman. Web service merupakan standar yang didesain untuk mengatasi permasalahan tersebut. Dengan menggunakan protokol standar SOAP untuk saling mengirimkan pesan dalam format XML, sebuah aplikasi dapat berkomunikasi dengan aplikasi yang lain. Dengan menggunakan kemampuan web service ini dibuat aplikasi yang dapat menampilkan gambar BMP dan JPG. File-file BMP dan JPG merupakan file format gambar. File-file tersebut diletakkan pada server Internet. Klien akan mengambil file-file tersebut menggunakan prosedur SOAP dan menampilkannya.
Kata kunci: Web Service, SOAP, XML
1. Pendahuluan
Seiring dengan perkembangan jaringan komputer, lahir pula paradigma sistem komputer terdistribusi. Aplikasi dibagi menjadi 2 bagian, yaitu klien dan server. Klien merupakan aktifitas terdistribusi, sedangkan server merupakan bagian yang membawa aktifitas tersebut. Sistem desentralisasi meminimalkan potensi kemacetan lalu lintas data (bottleneck), dengan cara mendistribusikan beban kerja melalui berbagai sistem. Hal ini memberikan fleksibilitas pada desain aplikasi yang sebelumnya merupakan sistem tersentralisasi.
Namun arsitektur dua-tingkat ini memiliki banyak keterbatasan sehingga memunculkan sistem tiga-tingkat, yang membagi aplikasi menjadi presentation part, business logic dan data. Model tiga-tingkat ini membuat sistem menjadi lebih terorganisasi.
Agar para pengembang tidak menjalankan pekerjaan aras rendah seperti konversi data atau urutan byte pada mesin yang berbeda, dikembangkan layer perangkat lunak baru, yang disebut middleware,